Uncategorized

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah
Ilustrasi mewarnai rambut di rumah. Foto: Shutter Stock

Ladies, beberapa dari kalian mungkin pernah menyesal setelah mengecat rambut di salon lantaran warna rambut yang baru tidak sesuai dengan keinginan kalian. Akhirnya, kalian barangkali memilih untuk mewarnai rambut di rumah untuk mendapatkan hasil yang yang lebih baik.Akan tetapi, mengecat rambut di rumah tidak selalu menjamin hasil yang maksimal. Hal ini bisa terjadi lantaran beberapa kekeliruan yang tidak sengaja kalian lakukan.Oleh sebab itu, kalian harus belajar dari beberapa kesalahan yang sering dilakukan saat mewarnai rambut. Dirangkum oleh kumparanWOMAN, berikut adalah lima kesalahan yang sering dilakukan saat mewarnai rambut di rumah.

1. Memilih warna cat yang terlalu gelap

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah (1)
Ilustrasi cat rambut. Foto: Shutter Stock

Aturan sederhana dalam mewarnai rambut adalah jangan memilih warna cat yang terlalu gelap dari alis. Warna alis seringkali menjadi indikator warna yang tepat untuk membandingkan warna yang masuk ke kulit. Jadi, gunakan warna itu sebagai pedoman.Saat kalian sudah telanjur mewarnai rambut dengan cat yang terlalu gelap, pewarna rambut senior di Cutler Salon di New York, Amerika Serikat (AS), Rachel Bodt menyarankan untuk menggunakan clarifying shampoo yang berfungsi mengeluarkan warna dan mencerahkan rambut.

2. Mencoba memperbaiki kekacauan sendiri

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah (2)
Ilustrasi mewarnai rambut di rumah. Foto: Shutte Stock

Semakin banyak warna yang digunakan untuk melapisi rambut, semakin sulit bagi seorang profesional saat memperbaikinya kelak. Jika warna rambut kalian masih tidak terlihat seperti yang kalian inginkan, buatlah janji dengan hair professional atau salon untuk mengoreksi warnanya.

3. Mencoba untuk melakukan bleaching di rumah

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah (3)
Ilustrasi bleaching rambut di rumah. Foto: Shutter Stock

Berpikir untuk melakukan bleaching di rumah dan memiliki rambut pirang atau silver adalah hal yang menyenangkan. Akan tetapi, jika ingin melakukan bleaching dengan lebih dari dua warna, kalian harus melakukannya di salon. Hal ini berlaku untuk kalian yang memiliki warna rambut gelap dan ingin mengubahnya menjadi lebih terang. Untuk mendapatkan warna yang kalian cari, kalian membutuhkan banyak alat seperti pemanas dan obat bleaching yang kuat.

4. Mencoba untuk melakukan highlight tetapi rambut jadi rusak

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah (4)
Ilustrasi highlight rambut Foto: Shutter Stock

Jika kamu berusaha melakukan highlight rambut di rumah, tetapi masih mendapati rambut kamu berubah menjadi oranye, Rachel merekomendasikan penggunaan violet shampoo untuk menghilangkan warna kuning pada rambut. Violet shampoo adalah shampoo toning yang menggunakan pigmen berwarna ungu untuk menghilangkan warna kuning pada rambut.Kamu harus menggunakan violet Shampoo setiap kali mencuci rambut, untuk menjaga warna rambutmu. Rachel juga merekomendasikan penggunaan toner atau hair gloss perawatan rambut semi permanen, selama dua hingga tiga minggu setelah pewarnaan. Toner berguna untuk mengencangkan helai rambutmu.

5. Menggunakan henna untuk mewarnai rambut

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mewarnai Rambut di Rumah (5)
Ilustrasi bubuk henna. Foto: Shutter Stock

Henna adalah pewarna rambut yang langsung menyerap ke helai dan batang rambut dan memberikan hasil maksimal yang kamu inginkan. Tetapi kelemahannya adalah kalian tidak dapat menghapus henna dengan mudah. Jika kalian ingin mencerahkan helai rambut setelah mewarnai rambut dengan henna, kalian mungkin mengalami masalah.Penggunaan henna secara terus-menerus menyebabkan rambut cenderung berwarna gelap. Jika kalian akan mewarnai rambut di rumah, pilihlah pewarna semi-permanen yang akan memudar dalam beberapa bulan. Dengan begitu, jika tidak sepenuhnya puas dengan warna rambut, kalian tidak akan terjebak dengannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *