BERITA UNIK BERITA VIRAL

5 Anime Tentang Cinta Segitiga Yang Dijamin Bikin Geregetan!

OPERAQQLOUNGE -Romansa adalah genre yang sangat menarik dan banyak digunakan di dalam buku, film, dan anime. Genre ini pun juga beragam ceritanya, namun salah satu yang umum dan menarik perhatian adalah kisah cinta segitiga. Walaupun di satu sisi, kadang hal ini membuat penonton penasaran dan geregetan, nyatanya cerita cinta segitiga selalu sukses membuat jalan cerita semakin menarik. 

Berikut ini adalah lima anime tentang cinta segitiga yang dijamin akan membuat penonton geregetan. Penasaran apa saja? Simak daftarnya di bawah ini, ya

1. Chihayafuru (2011)

Chihaya Ayase adalah gadis penuh semangat yang memiliki dua sahabat dekat, yakni Taichi Mashima dan Arata Wataya. Mereka bertiga sudah saling mengenal dan akrab sejak kecil, namun sempat berpisah selama beberapa waktu. 

Beranjak SMA, mereka bertiga bertemu kembali dalam keadaan yang sudah lebih dewasa. Taichi yang sejak kecil sudah menyukai Chihaya harus menelan pil pahit dengan kenyataan bahwa Arata pun juga memiliki perasaan yang sama. Sementara Chihaya sendiri tidak yakin akan perasaannya dan lebih fokus pada karuta. Bagaimanakah akhir dari kisah cinta tiga sahabat ini?

2. Golden Time (2013)

Anime Golden Time mengangkat cerita yang berpusat pada pria bernama Tada Banri yang mengalami amnesia. Ia tidak mengingat apa pun dalam hidupnya termasuk kisah cintanya. Hal ini mendatangkan kekacauan dalam hidup Banri.

Banri yang kesulitan mengingat masa lalunya kemudian bertemu dengan gadis cantik bernama Kouko Kaga yang dengan cepat menarik perhatiannya. Mereka dengan cepat menjadi akrab dan mulai menyukai satu sama lain. 

Sayangnya di saat hubungan mereka sedang dekatnya, Banri perlahan mulai mengingat masa lalunya dan teringat kembali bahwa ia pernah mencintai seorang wanita, Linda. Apa yang selanjutnya akan Banri lakukan? 

3. Akatsuki no Yona (2014)

Berlatarkan dunia kerajaan, anime kali ini berfokus pada putri kerajaan yang sangat cantik bernama Yona. Sehari-hari ia selalu di temani oleh pengawal pribadi sekaligus teman masa kecilnya yang bernama Son Hak. Son Hak sudah lama diam-diam menyimpan rasa kepada temannya ini. Sedangkan Yona sangat mencintai Su-won yang sayangnya berkhianat dan mengadakan kudeta hingga menyebabkan sang raja terbunuh.

Setelah insiden mengerikan itu terjadi, Yona dan Son Hak melarikan diri dari kerajaan lalu bertemu beberapa teman baru. Yona bertekad untuk mengambil kembali kerajaannya. Meskipun ceritanya lebih berpusat pada intrik politik, anime Akatsuki no Yona juga mengisahkan cinta segitiga antara Yona-Son Hak-Su won yang menegangkan dan bikin geregetan. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *