BERITA UNIK BERITA VIRAL

5 Pelatih Top Yang Tak Pernah Dipecat Oleh Klub, Selalu Impresif

OPERAQQLOUNGE -Menjadi pelatih sepak bola memang bukan pekerjaan mudah, apalagi ketika mereka harus membesut klub papan atas. Tuntutan menjadi juara di setiap musim pasti menjadi beban tersendiri yang mesti mereka pikul. Tak jarang, jika perfoma klub buruk dan gagal bersaing memperebutkan trofi, biasanya para pelatih yang terlebih dahulu menjadi kambing hitam.

Namun, lain halnya dengan kelima pelatih berikut ini yang nyatanya tak pernah sekalipun merasakan di pecat oleh klub selama berkarier sebagai juru taktik. Permainan impresif serta sederet trofi yang mampu mereka persembahkan menjadi jaminan kursi kepelatihan mereka yang selalu aman.

Berikut ini lima pelatih top yang tak pernah merasakan pemecatan oleh tim yang mereka tangani.

1. Didier Deschamps

Didier Deschamps menjadi orang ketiga setelah Mario Zagallo dan Franz Beckenbauer yang pernah menjuarai Piala Dunia sebagai pemain dan pelatih. Mantan kapten Prancis pada Piala Dunia 1998 ini mengawali karier kepelatihannya dengan membesut AS Monaco pada tahun 2001 dan sukses membawa timnya mencapai babak final Liga Champions 2004.

Pada tahun 2005 ia meninggalkan Monaco dan bergabung bersama Juventus yang tengah berjuang di Serie B. Usai membawa Si Nyonya Tua promosi ke Serie A, Deschamps pun kembali ke Ligue 1 untuk membesut Marseille.

Bersama raksasa Prancis itu, Deschamps sukses memberikan 6 gelar dalam tiga musim, termasuk 1 gelar Ligue 1 pada musim 2009/2010. Berkat pencapaian itulah Deschamps lantas di tunjuk untuk menangani timnas Prancis menggantikan Laurent Blanc sejak tahun 2012.

2. Zinedine Zidane

Meski karier kepelatihannya masih terbilang singkat, Zinedine Zidane sukses menambah deretan trofi bergengsi ke kabinet lemari Real Madrid. Menggantikan Rafael Benitez pada 2016, legenda Prancis ini sukses mempersembahkan 11 trofi dalam dua periode yang berbeda.

Prestasi terbesarnya tentu saja ketika membawa Los Blancos menjadi kampiun Liga Champions tiga kali secara beruntun. Namun, di tengah kejayaanya itu, peraih Ballon d’Or tahun 1998 ini justru memutuskan mengundurkan diri sebagai juru taktik Real Madrid. Hingga kini, Zidane belum memutuskan kembali ke kursi kepelatihan. Menarik untuk ditunggu klub mana yang bakal jadi destinasi Zidane selanjutnya?.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *