BERITA UNIK BERITA VIRAL

5 Penyakit Paling Mematikan di Indonesia

5 – Tuberculosis (TB)

x-ray-image-568241_640

OPERAQQLOUNGE -Angka Tuberculosis di Indonesia memang salah satu yang tertinggi di dunia. Tidak salah kalau penyakit ini masuk lima besar penyebab mematikan di Indonesia.

Seperti yang kita ketahui, Panglima TNI pertama kita, Jenderal Sudirman, meninggal pada usia yang masih sangat muda (34 tahun) karena terserang TB.

TB sendiri merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. TB bisa dengan mudah menular lewat tetesan kecil yang lepas ke udara karena batuk atau bersin. WHO melansir pada tahun 2012 sebanyak 66,7 ribu orang Indonesia (4,3% total kematian) meninggal karena TB. Meskipun peringkatnya turun dari tahun sebelumnya, tentu saja TB menjadi penyakit yang harus tetap kita waspadai.

4 – Infeksi Saluran Pernafasan Bawah

Istilah infeksi saluran pernafasan bawah sering digunakan sebagai nama lain dari Pneumonia (penyakit karena infeksi bakteri pneumococcus) dan Bronkitis (disebabkan bakteri atau virus). Bedasarkan statistik WHO, pada tahun 2012, sebanyak 81,1 ribu orang Indonesia (5,2%) meninggal karena infeksi saluran pernafasan bawah ini. Jadi, meskipun “hanya” infeksi saluran nafas, jangan pernah meremehkan ya, guys.

3 – Diabetes Mellitus (DM)

Di abetes Mellitus, atau orang sering menyebutnya dengan kencing manis, adalah penyakit yang sangat akrab bagi orang Indonesia. Penyakit ini di tandai oleh tingginya kadar gula dalam pembuluh darah karena ketidakmampuan tubuh menyerapnya ke dalam sel. Meskipun dapat di kontrol, jika tidak di tangani secara tepat DM dapat menimbulkan komplikasi loh. Salah satu komplikasinya adalah borok di kaki yang tidak bisa kering, sehingga kaki harus di amputasi. DM juga bisa menyebabkan mata menjadi buta, penyakit jantung, dan banyak lagi. Serem!

Pada tahun 2012, sebanyak 100,4 ribu jiwa (6,5%) meninggal karena DM. Angka ini meningkat daripada tahun sebelumnya. Tetap kontrol gula darah kalian ya, Teman Sehat!

2 – Penyakit Jantung Koroner (PJK)

body-116585_640

Penyakit jantung koroner mematikan terjadi ketika saluran yang menyuplai darah ke jantung tersumbat. Teman Sehat tahu ngga sumbatannya karena apa?

Karena penumpukan lemak dan kolesterol! Jadi, hati-hati yaa yang kolesterolnya tinggi. Karena jika serangan terjadi dan penderita tidak segera mendapat pertolongan, bisa menyebabkan kematian. Pada tahun 2012, 138,4 ribu orang Indonesia (8,9%) meninggal karena penyakit jantung koroner. Makanya, selalu jaga kadar kolesterol dan kesehatan jantungmu ya, guys!

1 – Stroke

stroke

Nah, ini dia penyebab kematian orang Indonesia paling tinggi, yaitu stroke. Teman Sehat pasti sudah tidak asing dengan istilah ini kan?

Yup, stroke merupakan penyakit di mana pembuluh darah otak tersumbat sehingga oksigen dan zat gizi tidak sampai ke otak. Kondisi seperti ini bisa menyebabkan kelumpuhan hingga kematian loh Beneran bahaya banget..

Menurut WHO, pada tahun 2012 stroke menjadi penyebab kematian 328,5 ribu orang Indonesia (21,2% total kematian), sebuah angka yang sangat tinggi jika di bandingkan dengan peringkat kedua. Menurut data WHO juga nih, posisi stroke belum tergeser selama beberapa tahun. Bener-bener penyakit paling mematikan!

Itulah kelima penyakit paling mematikan di Indonesia. Karena penyakit-penyakit itu bisa menyerang kapan saja, tetap jaga kesehatan kalian ya.. Jangan sampai sakit merenggut masa depan kita! Keep fighting! 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *